Friday, November 27, 2009

HOMEWORK KIMIA DASAR KE-8

KONSENTRASI CAMPURAN

 

1.     Larutan HCl konsentrasi 0.3 Molar sebanyak 400 ml dicampurkan dengan larutan HCl konsentrasi 0.6 Molar sebanyak 600 ml. Berapakah konsentrasi akhir yang terjadi ?.

 

2.     Ke dalam suatu botol yang berisi 200 ml NaOH konsentrasi 0.25 Molar ditambahkan larutan NaOH konsentrasi 0.45 Molar sebanyak 500 ml. Berapakah konsentrasi akhir yang terjadi ?.

 

3.     Jika larutan asam sulfat konsentrasi 0.65 Normal sebanyak 250 ml dicampurkan dengan asam sulfat konsentrasi 0.25 Molar sebanyak 250 ml, maka hitunglah berapa konsentrasi akhir yang diperoleh !.

 

4.     Asam nitrat sebanyak 400 ml dicampurkan dengan Asam nitrat yang lain konsentrasi 0.35 Molar sebanyak 400 ml. Jika konsentrasi akhir menunjukkan konsentrasi 0.55 Molar, hitunglah berapa Normalitas dari Asam nitrat (HNO3) yang pertama tadi !.

 

5.     Dalam laboratorium tersedia Asam bromida 0.125 Molar sebanyak 200 ml. Pada saat praktikum dibutuhkan larutan Asam bromida konsentrasi 0.25 Molar sebanyak 1 liter. Untuk itu berapa konsentrasi Asam bromida yang lain agar pada proses pencampuran dihasilkan larutan asam sesuai yang diinginkan ?.

 

 

6.     Suatu saat anda diharuskan membuat larutan Barium hidroksida (Ba(OH)2) konsentrasi 0.4 Molar sebanyak 500 ml. Dalam laboratorium tidak ada aquadest hanya tersedia 2 jenis basa Ba(OH)2, pertama konsentrasi 0.25 Molar sebanyak 800 ml dan yang kedua konsentrasi 0.75 Molar sebanyak 600 ml. Hitunglah berapa perbandingan kedua basa yang harus dicampurkan tersebut agar diperoleh larutan basa yang dimaksud ?.

 

7.     Dalam botol A terdapat Asam iodida konsentrasi 0.35 Normal sebanyak 400 ml, sedangkan dalam botol B terdapat Asam iodida konsentrasi 0.50 Molar dengan volume yang tidak diketahui. Jika kedua botol ini dicampur seluruhnya maka diperoleh larutan Asam dengan konsentrasi 0.475 Normal. Berapakah volume Asam iodida dalam botol B tersebut ?.

 

 

8.     Botol A berisi 200 ml larutan HNO3 0.35 Molar, botol B berisi 400 ml larutan HNO3 0.60 Molar dan botol C berisi 500 ml larutan HNO3 0.25 Normal. Jika dari ke-3 botol tersebut diambil masing-masing 100 ml dan dicampurkan, hitunglah berapa konsentrasi akhir dari proses pencampuran tersebut !.

 

9.     Jika larutan dalam botol A diambil 50%, botol B diambil 60% dan botol C diambil 80% dari larutannya, maka berapakah konsentrasi akhir dari pencampuran tersebut ?.

 

 

10.            Jika larutan dalam botol A diambil sejumlah separo dari botol C, dan larutan botol B diambil sebanyak 1/4 dari jumlah botol A, maka akan diperoleh larutan baru dengan konsentrasi 0.375 Normal. Hitunglah banyaknya volume larutan dalam botol C yang harus diambil supaya diperoleh konsentrasi seperti itu !.